Manga Horimiya Mendapat Adaptasi Anime

Hori-san to Miyamura-kun Anime

Sebuah manga romkom (Romantis Komedi)mendapat diumumkan mendapat adaptasi anime.

Pengumuman tersebut dimuat secara langsung dalam situs web resminya, nama domainnya sendiri telah didaftarkan sejak dua bulan lalu. Pengumuman bahwa manga karya Daisuke Hagiwara ini telah menginspirasi televisi anime yang dipublikasikan hari Jumat, 17 September 2020.

Unggahannya dalam web juga mengungkap tahun tayang perdana, pemeran karakter utama, staf, dan visual penggoda. Rencananya anime Horimiya akan debut bulan Januari tahun 2021.

Oh iya, alamat situs web anime Horimiya adalah horimiya-anime.com.

Sedangkan karakter utamanya akan diperankan oleh Haruka Tomatsu memerankan karakter perempuan bernama Kyoko Hori dan Kouki Uchiyama memerankan karakter laki-lakinya bernama Izumi Miyamura. Kamu bisa melihat kedua karakter tersebut dalam visual penggoda berikut.

Visual Anime Horimiya

Beberapa staf anime Horimiya yang telah dikonfirmasi adalah Masashi Ishihama sebagai direktur di CloverWorks. Takao Yoshioka sebagai komposer seri dan naskah, Haruko Izuka bekerja sebagai desainer karakter, dan Masaru Yokoyama menjadi komposer musik.

Sekedar informasi, judul Horimiya adalah singkatan dari Hori-san to Miyamura-kun. Manga tersebut bercerita mengenai dua orang siswa SMA yang menyembunyikan sisi lain gaya hidupnya, Hori-san di luar sekolah memiliki gaya hidup layaknya ibu rumah tangga serba mengurus perihal rumah seperti mengantar jemput adiknya sekolah.

Sementara Miyamura-kun berpenampilan layaknya anak gaul, memakai 9 tinik dan baju layaknya anak punk. Padahal disekolah dia adalah sosok pendiam yang memakai kacamata.


Manga ini ditulis oleh Daisuke Hagiwara dan diilustrasikan oleh HERO, dirilis pertama kali di situs HERO Dokkai Ahen pada Februari 2007.

Jauh sebelum pengumuman adaptasi seri televisi anime Horimiya ini diumumkan, manga ini telah mendapat adaptasi 4 original video animation alias OVA.

0 Comments

Posting Komentar

Tulislah komentarmu dengan sopan, santun, dan penuh tanggung jawab!